Senin, 18 Januari 2016

BKM Dapat Bantuan Sarana Komputer

Sebanyak 38 Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) se-kota Bima mendapatkan bantuan sarana komputer melalui dana BLM (Bantuan Langsung Masyarakat) Program Penanganan Kawasan Kumuh Perkotaan(P2KKP) tahun 2016. Sarana tersebut untuk mendukung kegiatan BKM dalam rangka persiapan perencaan,pelaksanaan,monitoring dan evaluasi program P2KKP kota Bima. Untuk menyatukan persepsi di antara pengurus BKM se-Kota Bima, pihak Korkot mengadakan rembuk di aula kantor Korkot P2KKP Kota Bima senin 18 Januari 2016. 




Korkot Kota Bima didampingi Jufri, ST didampingi para askot dan fasilitator mengemukakan, kedepan kegiatan BKM bersifat on line dengan KMP pusat dalam rangka keterbukaan informasi dan transparansi pengelolaan dana program P2KKP." Ini adalah fondasi informasi yang disiapkan oleh masyarakat dan kegiatan kedepan bersifat on line. " Tutur Jufri pada kesempatan tersebut. 

Dana BLM Komputer sebesar 10 Juta Rupiah lengkap dengan printer, mesin scanner dan perangkat Wifi dan Modem difasilitasi oleh jajaran Korkot Kota Bima bersama pihak rekanan di Mataram-NTB. Diharapkan komputer tersebut dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk kegiatan BKM. " Karena mulai Pebruari 2016, kegiatan perencanaan P2KKP dimulai dan diperkirakan pada bulan April akan dimulai pelaksanaannya. " Imbuh Jfri. (Alan) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BKM Sabua Ade Sadia Kota Bima - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger